Rabu, 06 Mei 2009

Demam panas lebay

Seperti biasa hujan gerimis sore hari ini membasahi seluruh kawasan Ciumbuleuit cobalah tengok dahan dan ranting, pohon dan kebun basah semua. Aku baru pulang dari kantor tadinya mau mampir dulu ke tempat kost pacarku di belakang terminal Ledeng tapi dia bilang ditelepon katanya lagi banyak tugas sehingga tidak mau dikunjungi. Namun hal itu tidak membuat Aku cemburu meskipun ada sedikit rasa curiga, mau ngerjain tugas atau mau berduaan sama cowok baru terserah dia deh.

Setelah beberapa hari demam panas setengah hati, hari ini kondisi tubuhku agak lebih mendingan dibandingkan hari hari sebelumnya, Aku pikir sakitku disebabkan karena infeksi protozoa dari genus plasmodium atau gigitan malaria, karena keseringan nganter para pengunjung gallery ke workshop menuju ke air terjun yang bernama 'curug aleh' yang banyak nyamuknya. Tapi ibu dokter bilang katanya Aku harus berhenti merokok dan banyak istirahat.

Memang benar kata ibu dokter, selama ini Aku melewatkan malam malamku dengan begadang dan merokok, hampir setiap malam Aku mulai tidur jam 2 atau jam 3 pagi paling cepat, terkadang pas adzan subuh Aku sudah mulai mengantuk dan langsung tertidur tanpa Sholat subuh terlebih dahulu.

Karena beban pikiran yang lebay membuat rambutku rontok sehingga Aku harus menyempatkan diri untuk cukur rambut. beban pikiran yang aku miliki bukan karena tidak terpilih menjadi caleg lantas membuat Aku stress. tapi karena satu dan lain hal ... terutama dalam hal ... sehingga ... tapi ... sudah .. meskipun .. dan ..., serta .. Akhirnya ya gini deh.

tadi di rumah sakit Aku sempat berkenalan dengan seorang Perawat yang lagi magang disana sehingga membuat Aku betah berlama lama dirumah sakit, subhanallah cantiknya sayang sekali Aku enggak sempat meminta no Handphonenya. kapan kapan kalau aku mau sakit lagi, Aku akan kembali kesana, untuk bertemu dengannya dan ingin dirawat olehnya. ^_^

Tidak ada komentar:

Posting Komentar